Peringatan HUT Dharmayukti Karini Ke XIX dan Penyerahan BDBS

Pada hari Senin tanggal 4 Oktober 2021 bertempat di ruang sidang utama kantor Pengadilan Negeri Jember, digelar acara dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun DYK XIX dengan mengusung tema "Dengan semangat HUT DYK XIX Kita Mantapkan Langkah Dan Gerak Kegiatan Melalui Teknologi Informasi" diharapkan bahwa meskipun pandemi covid ini belum berakhir, geliat organisasi DYK dimanapun berada tetap berjalan dengan baik dengan memanfaatkan teknologi informasi dalam menunjang kelancaran kegiatan.

Pada kesempatan ini hadir pula Ketua Pengadilan Negeri Jember, Bapak Dr. I Wayan Gede Rumega, S.H., M.H. selaku Bapak Pelindung 1 Dharmayukti Karini & Ketua Pengadilan Agama Jember Drs. H. Achmad Nurul Huda, M.H. selaku Bapak Pelindung Dharmayukti Karini Cabang Jember, Ibu Ketua Dharmayukti Karini Ni Wayan Suryani, S.E., S.H., M.H., Ibu Wakil Ketua Dharmayukti Karini Hj. Tutik Atut Thoyibah, S.Pd., serta dihadiri juga oleh Pengurus dan Anggota Dharmayukti Karini.

Selain merayakan Hari Ulang Tahun DYK XIX digelar pula acara penyerahan Bantuan Dana Bea Siswa (BDBS) Tahun 2021 yang diberikan kepada 21 (dua) puluh satu anak yang meliputi tingkat pendidikan mulai dari Paud, SD, SMA serta Perguruan Tinggi yang merupakan putra putri dari tenaga honorer maupun putra putri dari karyawan dengan pangkat Gol. II Pengadilan Negeri Jember dan Pengadilan Agama Jember.

Acara berlangsung meriah dan lancar hingga ditutup Ibu Ketua DYK Cabang Jember dengan pesan agar semua anggota DYK diharapkan berperan aktif dalam tumbuh kembangnya organisasi Dharmayukti Karini Cabang Jember.